Sistem Jaringan (BAB 2)


A. Pengertian Jaringan

Jaringan adalah suatu himpunan interkoneksi sejumlah komputer yang berdiri sendiri (Stand Alone) yang saling terhubung dan berkomunikasi.

Ciri-Ciri Jaringan Komputer:
· Berbagi hardware komputer
· Berbagi software komputer
· Berbagi saluran komunikasi
· Berbagi data dengan mudah
· Memudahkan komunikasi

Manfaatnya:
· Sharing resources
· Media komunikasi
· Integrasi data
· Pengembangan dan pemeliharaan
· Keamanan data
· Sumber daya lebih efisien dan informasi terkini

B. Jenis-jenis Jaringan Komputer

1. Jaringan komputer berdasarkan metode distribusi data
a. Jaringan Terpusat
Terdiri dari beberapa komputer terminal yang nyambung ke computer induk (host)
b. Jaringan terdistribusi
Terdiri dari beberapa komputer induk yang nyambung ke berbagai terminal

2. Jaringan Komputer berdasarkan hubungan fungsional komputer dalam pemrosesan data
a. Jaringan client-server : Terdiri atas sebuah server atau lebih yang nyambung ke beberapa computer client
b. Jaringan peer-to-peer : Terdiri atas beberapa terminal yang saling terhubung

3. Jaringan komputer berdasarkan jangkauan wilayahnya
a. LAN (Local Area Network) atau jaringan local : LAN adalah suatu kumpulan komputer, di mana terdapat beberapa unit komputer yang jadi client dan 1 unit komputer yang jadi server
                                    

b. MAN (Metropolitan Area Network) : MAN adalah jaringan yang menghubungkan 2 atau lebih LAN tapi jangkauannya tidak melebihi wilayah kota atau metropolitan terdekat
c. WAN (Wide Area Network) : WAN adalah kumpulan LAN dan/atau Workgroup yang dihubungkan menggunakan alat komunikasi modem danjaringan internet, dari/ke kantor pusat dan kantor cabang, maupun antar kantor cabang.

4. Jaringan komputer berdasarkan metode koneksinya
a. Jaringan berkabel : Jaringan yang menggunakan kabel untuk menghubungkan anggota jaringan
b. Jaringan Nirkabel : jaringan yang menggunakan gelombang radio untuk koneksi antar anggota jaringan.


5. Jaringan Komputer berdasarkan Topologi nya
a. Topologi mesh : Setiap perangkat jaringannya terhubung secara langsung ke perangkat lainnya dalam jaringan
                                               

b. Star topologi : merupakan sekumpulan komputer yang dihubungkan dengan komputer yang berada pada pusat konfigurasi yang berbentuk bintang yang berperan sebagai pengontrol komunikasi dan meberikan layanan bagi komputer lain.
                                         
c. Ring topologi : merupakan sekelompok komputer yang saling terhubung dan membentuk konfigurasi cincin, dimana salah satu berperan sebagai server
                                         
d. Bus topologi : merupakan sekumpulan komputer yang saling terhubung pada kabel khusus (bus)
             
                     

e. Tree topologi : merupakan sekumpulan komputer yang saling terhubung dan membentuk konfigurasi pohon
                                                

C. Protokol Jaringan Komputer
protocol adalah suatu aturan main yang mengatur komunikasi data. Contohnya:
  • TCP/IP : sekumpulan protocol yang melakukan fungsi komunikasi data antarkomputer dalam sebuah LAN atau WAN
  • FTP : layanan protocol antarkomputer yang bisa saling mengirim file, bisa teks ataupun gambar
  • HTTP : protocol yang digunakan untuk mentransfer dokumen di WWW
  • SMTP : protocol yang digunakan dalam pengiriman surat elektronik di internet

D. Perangkat keras jaringan komputer

1. Terminal
  • Terminal keyboardb. Terminal telephone tombol
  • Terminal titik penjualan
  • Terminal pengumpulan datae. Terminal khusus
2. NIC (Network Interface Card) : kartu jaringan ata LAN card yang dipasang di tiap komputer yang akan di hubungkan ke jaringan computer

3. Hub atau Concentrator : perangkat jaringan yang terdiri dari banyak port yang menjadi penghubung di topologi bintang

4. Bridge : penghubung antar jaringan yang mempunyai protocol yang sama

5. Switch : pengembangan dari bridge, dan dengan bridge bandwidth setiap segmennya tidak terbagi

6. Repeater : piranti elektronik yang bertugas menerima sinyal lalu diteruskan ke level yang lebih tinggi

7. Router : Piranti jaringan yang menjadi pemforward paket data

8. Kabel
a. Thinnet (Thin Ethernet) : memiliki keunggulan dalam hal biaya, serta pemasangan komponen nya lebih mudah
b. Thicknet (Thick Ethernet) : kelebihannya komputer yang bisa di koneksi lebih banyak, kekurangannya lebih mahal dan pemasangannya relatif sulit
c. Twisted Pair Ethernet : kabel twisted pair ini dibagi menjadi 2 yaitu shielded(terbungkus) dan unshielded(tidak terbungkus)
d. Fiber Optic : jaringan yang menggunakan FO biasanya perusahaan besar, kerena harga dan proses pemasangannya sulit

9. Modem : Modem sudah dikenal di berbagai masyarakat, karena lebih mudah dan murah. Modem ini ada yang memakai ADSL, yaitu tipe modem berkecepatan tinggi
   
                                         

Copyright © / Kevin Rinaldi

Template by : Urangkurai / powered by :blogger